Sunday, June 24, 2007

Jalur alternatif

Dinas Perhubungan DKI Jakarta memetakan sedikitnya 35 ruas jalan Ibu Kota sebagai jalur alternatif terkait pembangunan Bus Way Koridor VIII, IX dan X pada bulan Juli. “Ruas jalan tempat dibangunnya busway tetap dibuka, tapi penguna jalan bisa menggunakan jalur alternatif itu, ” kata Kepala Sub Dinas Tehnik Lalu Lintas Dinas Perhubungan M Akbar di Jakarta akhir pekan lalu (22/06).

Saat pembangunan Koridor IX (Pinang Ranti - Pluit) warga bisa menggunakan jalur alternatif Jalan Lubang Buaya, Jalan Setu dan Jalan Bambu Apus. Antara Cawang – Kuningan yaitu Jalan Oto Iskandar Dinata dan Casablangka. Antara Semanggi-Slipi yaitu Jalan Penjernihan, KS Tubun, KH Mas Mansyur dan DR Satrio. Antara Grogol – Pluit yaitu, Jalan Daan Mogot, Tubagus Angke, Kampung Gusti, Bandengan dan Jalan Gedung Pejuang.

Read More...

Thursday, June 7, 2007

Akan ada 24 halte di koridor 9

Koridor IX direncanakan dibangun halte di 24 titik, diantaranya halte UKI, halte PGC, halte BAKN dan halte Jembatan Dua.
Koridor IX panjang lintasannya mencapai 29,9 kilometer, dengan rute meliputi Terminal Pinang Ranti-Jl Pondok Gede Raya-Jl Raya Bogor-Jl Mayjend Sutoyo-Jl MT Haryono-Jl Gatot Subroto-Jl S Parman-Jl Prof Latumeten-Jl Jembatan Dua-Jl Jembatan Tiga-Pluit PP.

Read More...